Muslim Pop | Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank Muamalat Indonesia Tbk menetapkan Imam Teguh Saptono sebagai direktur utama.
Pelaksana Tugas Komisaris Utama Bank Muamalat selaku pemimpin rapat Andre Mirza Hartawan mengucapkan terima kasih kepada pengurus lama atas kontribusinya kepada Bank Muamalat selama ini, serta mengucapkan selamat bergabung kepada pengurus perseroan yang baru.
“Semoga jajaran pengurus perseroan yang telah mendapat amanah dapat mengimplementasikan strategi pertumbuhan bisnis Bank Muamalat yang berkelanjutan, serta senantiasa menjalankan perusahaan dengan tata kelola yang baik,” katanya, Rabu (11/12/2024).
Imam Teguh Saptono merupakan mantan Direktur Utama BNI Syariah, yang saat ini telah merger menjadi Bank Syariah Indonesia (BSI). Pada 2018 dia diberikan amanat sebagai Ketua I, Bidang Bisnis Koperasi Syariah 212. Dia juga tercatat sebagai Wakil Ketua Badan Wakaf Indonesia periode 2021-2024.
RUPSLB Bank Muamalat juga mengangkat Kukuh Rahardjo sebagai direktur menggantikan Riksa Prakoso. Kukuh merupakan direktur utama BPD NTB Syariah.
Selain itu, pemegang saham Muamalat juga menetapkan komisaris utama baru, yakni Sapto Amal Damandari. Dengan demikian berikut susunan komisaris dan direksi Bank Muamalat berdasarkan RUPSLB 11 Desember 2024:
Dewan Pengawas Syariah
Ketua : Solahudin Al Aiyub
Anggota : Siti Haniatunissa
Anggota : Agung Danarto
Dewan Komisaris
Komisaris Utama Independen : Sapto Amal Damandari
Komisaris Independen : Sartono
Komisaris : Andre Mirza Hartawan
Direksi
Direktur Utama : Imam Teguh Saptono
Direktur Kepatuhan : Karno
Direktur : Kukuh Rahardjo